Pembentukan Ketua Karang Taruna DIY

Yogyakarta - Suara Komunitas. Temu Karya Daerah Karang Taruna Daerah Istimewa Yogyakarta (TKD KT DIY) sepakat memilh GKR Condro Kirono sebagai ketua Karang Taruna Propinsi DIY.  Jabatan Ketua sebelumnya diemban oleh GKR Pembayun selama 2(dua) periode atau 10 tahun. Acara yang diadakan pada Jum'at - Sabtu (23-dihadiri oleh sekitar 200 orang  terdiri dari pengurus Karang Taruna Tingkat Propinsi, Pengurus Kabupaten/Kota, dan Ketua atau perwakilan Pengurus Kecamatan ini berjalan lancar.
Dalam sambutannya GKR Condro Kirono menyampaikan bahwa Kepengurusan yang akan datang harus lebih baik. Pemuda Karang Taruna harus siap mengembalikan dan mengembangkan Karakter bangsa dan siap dengan peradaban baru, selain itu Karang Taruna harus berada dimana-mana sebagai pelopor dan Penyangga Kesejahteraan Sosial.
Sementara itu GKR Pembayun  membacakan laporan pertanggung Jawaban sebagai Laporan Akhir Kepengurusan periode 2007-2012 dan selanjutnya diterima oleh semua yang hadir dengan aneka tanggapan yang disampaikan  dari perwakilan Karang Taruna Kabupaten/Kota. Temu Karya Daerah ini dilengkapi dengan kelengkapan prosedur Temu Karya Daerah Seperti jadwal kegiatan, Kesepakatan Tata tertib rapat, Pemilihan Pimpinan Sidang, Pemilihan Formatur, Sidang masing-masing Komisi yang terdiri dari Komisi A tentang Keorganisasian, Komisi B tentang Program Kerja dan Komisi C tentang Rekomendasi.
Di akhir acara GKR Condro Kirono sebagai ketua terpilih juga memberikan sambutan dan  kesediaannya sebagai Ketua Karang Taruna Propinsi DIY periode 2012-2017.  Selanjutnya kelengkapan kepengurusan akan segera dilengkapi bersama Tim Formatur yang telah dibentuk dan disepakati bersama.
(Djonet-Widjaya FM)